-->

nama baju adat indonesia

Aceh. Pakaian traditional Aceh biasanya disebut Ulee Balang. Berlokasi di kepulauan sumatera, pakaian ini biasanya digunakan oleh para raja dan keluarganya.
+Rinal Purba
• Bali. Pakaian adat Bali didominasi dengan agama Hindunya yang kental. Pakaian ini juga dihiasi berbagai ornamen yang memiliki arti tersendiri.

• Bangka Belitung. Pakaian pengantin traditional Bangka Belitung biasa disebut dengan baju Seting. Pakaian yang memakai mahkota yang biasa disebut dengan nama Paksian.

• Banten, jawa barat. Pakaian adat Banten mirip dengan pakaian traditional Lampung yang didominasi warna putih.

• Bengkulu. Dikenal dengan nama Melayu Bengkulu. Kelengkapan pakaian adat untuk kaum pria di Bengkulu terdiri dari jas, memakai sarung, celana panjang, alas kaki yang juga dilengkapi dengan memakai tutup kepala serta sebuah keris.

• Bugis, sulawesi selatan. Dikenal dengan nama Baju bodo yang merupakan pakaian tradisional perempuan Bugis, Sulawesi, Indonesia. Baju bodo berbentuk segi empat, biasanya berlengan pendek, yaitu setengah atas bagian siku lengan. Baju bodo juga dikenali sebagai salah satu busana tertua di dunia.
• Bogor, jawa barat. Baju Kampret biasanya dipakai orang Sunda tempo dulu. Selama ini yang terlihat mengenakan baju ini adalah para penduduk "Pancer pangawinan" atau kampung adat, di antaranya di Kampung Urug, Bogor, meski yang memakai hanya sesepuhnya.

• DKI Jakarta. Pakaian Adat Betawi. Pakaian ini dipengaruhi dari berbagai corak masyarakat Jakarta yang sangat beragam dan kompleks sebagai ibukota negara di tanah air, diantaranya dipengaruhi oleh budaya Melayu, Arab, China, maupun budaya barat.

• Jambi. Pakaian adat Jambi disebut dengan pakaian traditional Melayu. Pakaian melayu Jambi disulam dengan benang emas dan dihiasi dengan berbagai hiasan untuk kelengkapannya.

• Jawa Barat. Pakaian adat Jawa Barat memiliki beragam busana dan digolongkan menjadi pakaian bangsawan/Menak, pakaian untuk kaum menengah, pakaian rakyat biasa, pakaian Mojang dan Jajaka, serta pakaian pengantin.

• Jawa Tengah. Pakaian tradisional yang terkenal hingga mancangera, Jawa Tengah dikenal dengan batiknya disebut Kain Kebaya. Pakaian adat ini bercorak batik.
• Jawa Timur. Pakaian tradisional Jawa Timur seperti kebanyakan pakaian tradisional Jawa lainnya memilki corak batik.

• Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Dikenal dengan nama baju kustim. Pakaian adat Kutai Kartanegara lainnya. dikenal dengan nama baju miskat. Baju Miskat juga merupakan salah satu pakaian daerah Kerjaan Kutai Kartanegara Ing Martadipura yg sudah menjadi seragam PNS di Tenggarong saat berkerja di kantor setiap hari Kamis, setelah mendapatkan ijin dari Sultan Kutai Kartanegara

Selain itu juga pakaian traditional kutai kartanegara lainnya. Baju Takwo, Pakaian adat Kutai yang menunjukkan perbedaan yang mencolok dengan pakaian suku-suku lain di Kalimantan Timur ialah baju takwo. Dahulu, baju takwo adalah pakaian kaum bangsawan atau busana para penari saat mengikuti upacara adat. Akan tetapi kini, masyarakat banyak pun mengenakan baju takwo sebagai busana pengantin.

• Lampung. Disebut dengan Pakaian Adat Lampung. Warna putih mendominasi warna pakaian ini sehingga tampak sangat elegan.
• Minangkabau, Sumatera Barat. Dibagi menjadi 2, yaitu Pakaian tradisional Penghulu dan Bundo Kanduang yang terdapat di daerah Minangkabau Sumatra Barat.

• Palangkaraya, kalimantan tengah. Dikenal dengan nama baju sangkarut. Umumnya dipakai untuk pernikahan suku Dayak di Kalimantan Tengah.

Riau. Pakaian Adat Riau biasa disebut dengan Pakaian Tradisional Melayu. Ada 3 macam Pakaian tradisional Melayu yang ada di Riau, yaitu Melayu Siak Riau, Melayu Indragiri Riau, dan Bengkalis Riau.
• Yogyakarta. Pakaian traditional Yogyakarta juga sama seperti pakaian tradisional Jawa lainnya. Pakaian laki-laki hanya sampai menutup perut, sedangkan bagian atas dibiarkan terbuka.
Pakaian Adat Nusantara
Facebook CommentsShowHide

0 komentar

berkomentralah sewajarnya salam saya untuk @BangRinalPurba (senang kenal dan bertemu denganmu)